Tentu saja. ITERA disahkan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Sesuai dengan Peraturan Presiden No. 124 tahun 2014 dengan mandat:
“Menyelenggarakan pendidikan akademik dan dapat menyelenggarakan pendidikan vokasi dalam sejumlah rumpun ilmu pengetahuan dan/atau teknologi tertentu, dan jika memenuhi syarat ITERA dapat menyelenggarakan pendidikan profesi sesuai dengan ketentuan perundang-undangan”.
Sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (SK Mendikbud) No. 060/P/2012 menyatakan bahwa pendirian Institut Teknologi Sumatera (ITERA) bertujuan untuk meningkatkan kapasitas daya tampung mahasiswa di perguruan tinggi yang berlokasi di Sumatera. Pembentukan program studi-program studi yang saling menunjang akan menjawab tantangan yang diberikan kepada ITERA sebagai salah satu perguruan tinggi penyelenggara pendidikan akademik dan profesi di Indonesia.
Benar. Mulai dari pendiriannya, ITERA dibimbing dan didukung oleh ITB. Sebagian besar penanggung jawab mata kuliah adalah dosen-dosen dari ITB.
Selain itu, ITERA juga melakukan kerjasama dengan IPB, Unila, dan universitas terkemuka lainnya.
Penerimaan Mahasiswa Baru ITERA ada 3 jalur Utama, yaitu SNMPTN, SBMPTN, dan Jalur Mandiri.
Untuk dapat mendaftar SNMPTN silakan mengikuti persyaratan yang ada di sini.
Untuk mendaftar SBMPTN, ikut persyaratan yang ada di sini
Untuk mendaftar jalur mandiri, silakan mengikuti petunjuk yang ada di sini.
Atau jalur selengkapnya bisa di lihat di https://pmb.itera.ac.id/jalur-masuk/.
Terdapat 4 jalur utama dalam mendaftar menjadi calon mahasiswa ITERA.
Informasi mengenai hal tersebut dapat dilihat di website ini.
Gerbang ITERA terbuka untuk siapa saja yang mau masuk.
Namun jika ingin menjadi mahasiswa, syarat calon mahasiswa mengikuti syarat yang telah ditetapkan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).
Pada Tahun 2022, ITERA memiliki 39 Program studi S1 dan 1 Program Studi Pasca Sarjana/S2 yang dapat dipilih. Silahkan mengunjungi alamat ini https://pmb.itera.ac.id/program-studi/.
Tahun 2022, akan ada sekitar 5500 Mahasiswa yang dapat masuk ke ITERA (Cek Daya Tampung), terbagi atas 4 buah jalur utama, yaitu SNMPTN, SBMPTN, SMMPTN-Barat dan Seleksi Prestasi Khusus. Lebih lengkap informasi bisa di lihat di halaman https://pmb.itera.ac.id/jalur-masuk/.
Ada 2 prodi yang mensyaratkan portofolio dan ujian ketrampilan, yaitu Program Studi Arsitektur dan Program Studi Desain Komunikasi Visual (DKV)
Portofolio adalah materi tambahan untuk proses seleksi dalam SNMPTN dan SBMPTN 2022.
Untuk Prodi DKV dan Prodi Arsitektur, portofolio yang dibutuhkan adalah Portofolio Seni Rupa, Desain, dan Kriya (untuk prodi DKV). [Template Jalur SNMPTN] [Template Jalur SBMPTN].
Informasi umum dan panduan portofolio dapat dilihat di menu unduhan pada website LTMPT.
Informasi terkait portofolio jalur SMMPTN Barat dapat di lihat di https://pmb.itera.ac.id/jalur-masuk/smmptn-barat/.
Semua program studi merupakan kelompok Saintek (IPA) dimana ITERA hanya menerima siswa dari jurusan IPA pada seluruh jalur masuknya. Informasi terkait jurusan SMK/MA yang dapat diterima di program studi ITERA dapat dilihat di https://pmb.itera.ac.id/jalur-masuk/syarat-kriteria-lulusan-sma-smk/.
Tentu saja bisa. namun hanya bisa mendaftar ke ITERA melalui jalur SBMPTN dengan memilih kelompok SAINTEK pada saat UTBK, dan SMMPTN juga memilih golongan SAINTEK.
Tidak semua prorgam studi di ITERA mensyaratkan calon mahasiswanya bebas dari buta warna, berikut adalah program studi yang mewajibkan pendaftarnya tidak buta warna:
Saat ini akreditasi ITERA adalah “BAIK”.
Berikut ini adalah Akreditasi Program Studi yang ada di ITERA:
# | PERGURUAN TINGGI | PRODI | JENJANG | AKREDITASI |
1 | Institut Teknologi Sumatera | Teknologi Industri Pertanian | S1 | Baik |
2 | Institut Teknologi Sumatera | Teknologi Pangan | S1 | Baik |
3 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Biomedis | S1 | Baik |
4 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Elektro | S1 | B |
5 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Telekomunikasi | S1 | Baik |
6 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Mesin | S1 | C |
7 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Sistem Energi | S1 | Baik |
8 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Sipil | S1 | B |
9 | Institut Teknologi Sumatera | Arsitektur | S1 | C |
10 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Kimia | S1 | B |
11 | Institut Teknologi Sumatera | Sains Lingkungan Kelautan | S1 | Baik |
12 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Industri | S1 | C |
13 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Material | S1 | Baik |
14 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Geomatika | S1 | B |
15 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Fisika | S1 | Baik |
16 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Pertambangan | S1 | Baik |
17 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Geofisika | S1 | B |
18 | Institut Teknologi Sumatera | TEKNIK GEOLOGI | S1 | C |
19 | Institut Teknologi Sumatera | Perencanaan Wilayah dan Kota | S1 | B |
20 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Lingkungan | S1 | C |
21 | Institut Teknologi Sumatera | Matematika | S1 | C |
22 | Institut Teknologi Sumatera | Fisika | S1 | B |
23 | Institut Teknologi Sumatera | Biologi | S1 | C |
24 | Institut Teknologi Sumatera | Kimia | S1 | B |
25 | Institut Teknologi Sumatera | Farmasi | S1 | C |
26 | Institut Teknologi Sumatera | Sains Atmosfir dan Keplanetan | S1 | Baik |
27 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Biosistem | S1 | Baik |
28 | Institut Teknologi Sumatera | Arsitektur Lanskap | S1 | Baik |
29 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Kelautan | S1 | Baik |
30 | Institut Teknologi Sumatera | Rekayasa Kehutanan | S1 | Baik |
31 | Institut Teknologi Sumatera | Teknik Informatika | S1 | C |
32 | Institut Teknologi Sumatera | Desain Komunikasi Visual | S1 | Baik |
33 | Institut Teknologi Sumatera | Sains Aktuaria | S1 | Baik |
Saat ini ITERA telah memiliki 10 Gedung yang digunakan sebagai kuliah, terdiri atas:
- Gedung A dan B sebagai gedung administrasi
- Gedung C, D, E dan F sebagai gedung kuliah
- 1 buah Gedung Kuliah Umum
- 4 buah Gedung Laboratorium Teknik
Selain itu, ITERA juga memiliki Beberapa embung (danau buatan) yang difungsikan sebagai konservasi air.
Untuk mahasiswa baru, ITERA menyediakan 4 buah tower yang difungsikan sebagai asrama. Mahasiswa bidikmisi dari luar Bandar Lampung diwajibkan untuk tinggal di Asrama.
Selain gedung, ITERA juga memiliki kebun raya yang digunakan sebagai lahan konservasi tanaman khas Sumatera.
Terdapat pula lapangan sepakbola, bola voli, dan lapangan basket, serta gedung serbaguna yang dapat digunakan untuk kegiatan UKM dan kemahasiswaan.
Ada sekitar >30 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada di ITERA, termasuk di dalamnya UKM olahraga, seni dan budaya.
ITERA menerapkan sistem pembiayaan kuliah yang berupa Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang besarannya mengikuti peraturan dari pemerintah. Klik disini untuk mengetahui besaran UKT dari tiap-tiap program studi.
Mahasiswa Institut Teknologi Sumatera (ITERA) berkesempatan memperoleh beasiswa-beasiswa berikut ini :
- Beasiswa Bidikmisi
- Beasiswa Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul
- PPA
- Beasiswa BI
- Beasiswa kerjasama Pemprov
- dan Beasiswa lainya
Untuk informasi beasiswa lainnya silahkan mengunjungi web https://sbaak.itera.ac.id .
Biaya kosan per bulan sekitar 500-750 ribu.
Biaya makan sekitar 8-15 ribu untuk sekali makan. Tentu saja akan lebih murah ketika masak sendiri atau katering.
Transportasi disesuaikan dengan gaya hidup masing-masing. Ada yang menggunakan sepeda angin untuk ke kampus, ada yang berkendara motor, berkendara mobil, bahkan yang berjalan kaki juga tidak terhitung jumlahnya.
Sudah banyak kosan yang dekat dengan kampus sehingga mahasiswa bisa jalan kaki. Selain itu di dalam kampus juga disediakan bis kampus.
ITERA memiliki program pengembangan karakater dimana mahasiswa angkatan pertama akan diberikan pendidikan karakter untuk menghasilkan mahasiswa yang unggul dan berkualitas.
Salah satu programnya adalah mahasiswa wajib tinggal di Asrama dalam rangka pengembangan karakter selama tahun pertama menjadi mahasiswa.
Namun, karena keterbatasan Asrama (saat ini ITERA hanya memiliki 4 tower) maka asrama hanya untuk mahasiswa dengan UKT Golongan 1 dan 2, serta mahasiswa penerima Bidikmisi (KIP-Kuliah)
Yang pertama kali dilakukan adalah menuju ke halaman DIM ITERA untuk mengisi Data Induk Mahasiswa. Kemudian ikuti prosedur daftar ulang lainnya seperti Verifikasi Berkas Fisik. Ikuti jadwalnya dengan mengikuti jadwal yang tertera di halaman https://pmb.itera.ac.id/jadwal-penting-penerimaan-mahasiswa-baru/.
Jangan lupa untuk selalu membaca petunjuk di halaman tersebut.
Kami tentu tidak dapat melarang. Namun perlu diperhatikan bahwa peserta yang mengundurkan diri setelah diterima di jalur SNMPTN mulai tahun 2019 (termasuk tahun 2020-2022) tidak akan bisa mendaftar UTBK dan SBMPTN. Pengajuan undur diri dapat mengikut prosedur di https://sbaak.itera.ac.id/pengajuan-undur-diri/.
PERSYARATAN JURUSAN PROGRAM SMA/MA/SMK ASAL
Masih ada yang ingin ditanyakan?
Jika ada masih ada yang ingin ditanyakan, silakan menghubungi langsung melalui tombol Hubungi Kami yang ada di bawah ini.
Hubungi kami